Jakarta -
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menggelar sidang Kabinet perdana di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara pada 12 Agustus mendatang. Semua menteri dipastikan akan hadir.
"Sidang kabinet paripurna (di IKN) tanggal 12 Agustus," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana kepada wartawan, Sabtu (3/8/2024).
Yusuf memastikan semua menteri kabinet Indonesia Maju akan menghadiri sidang kabinet tersebut. Nantinya, para menteri akan menginap di Hotel Nusantara.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semua menteri hadir. Nginap di Hotel Nusantara," ujar Yusuf.
Sebelumnya,Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkap bahwa sidang kabinet akan digelar pada 12 Agustus mendatang. Jokowi akan bertolak k...